优游国际

Baca berita tanpa iklan.

Menangis Tanggapi Penghina Mendiang Uje, Umi Pipik: Kok Ada Orang Jahat yang Mengorek Luka

优游国际.com - 26/07/2024, 18:49 WIB
Rintan Puspita Sari

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com- Umi Pipik menyayangkan perilaku netizen yang mencela kematian mendiang suaminya, Ustaz Jeffry Al Buchori.

Sambil menangis terisak, Umi Pipik mengungkap akibat dari twit netizen itu pada anaknya.

"Anak saya yang perempuan sampai enggak mau sekolah, enggak mau...," ucap Umi Pipik sambil terisak, dikutip Pagi Pagi Ambyar Trans tv.

"Selama almarhum meninggal, bagaimana menjaga perasaan anak-anak, menjaga supaya luka itu sembuh," imbuhnya.

Baca juga: Abidzar Al Ghifari Laporkan Penghina Almarhum Uje, Adik Kena Mental dan Tuntut Permintaan Maaf Langsung

Umi Pipik menyayangkan perilaku netizen yang asal menulis twit tanpa memikirkan perasaan orang lain yang kehilangan keluarga karena kecelakaan.

"Saya menjaga perasaan itu, tapi sekarang kok ada orang yang jahat sekali yang mengorek luka tersebut lagi," ujar Umi Pipik.

"Disaat luka itu saya jaga, sudah saya sembuhin, saya berusaha bahagiain dia, tapi ada orang-orang yang tega banget sampai anak saya...," sambungnya tanpa melanjutkan kalimat lagi.

Ibu dari aktor Abidzar itu mengatakan, saat almarhum Uje meninggal dunia, putrinya Ayla Azzura masih kecil dan tak tahu yang terjadi pada ayahnya. 

Selama itu juga Umi Pipik berusaha menjelaskan kematian Uje dengan tetap menjaga perasaan anak-anaknya. Tapi twit tersebut membuat kesan seolah Uje bertindak ceroboh dengan mengendarai motor.

Baca juga: Penghina Mendiang Uje Minta Maaf di Media Sosial, Abidzar Al Ghifari: Enggak Etis

"Mungkin di mata anak-anak saya, mereka yang ketika kecil kehilangan almarhum, mereka ngerasain 'ayah saya baik loh dimata saya,'" kata Umi Pipik.

"Tapi dengan cuitan terakhir itu seolah-olah mengatakan bahwa ayahnya tolol dengan naik motor seperti itu terus kecelakaan, membuat anaknya kehilangan," lanjutnya.

Twit tersebut juga memiliki arah negatif, seolah mengajak anak untuk membenci ayah mereka.

"Disitu kan cuitannya mengatakan 'kalau jadi anaknya saya suruh dendam seumur hidup,'" tutur Umi Pipik.

Sebagai informasi, sebelumnya, ada beberapa netizen yang menulis twit tentang kematian Uje, tapi dari beberapa netizen yang menulis twit, ada yang sudah meminta maaf, namun ada yang tak berani muncul.

Netizen yang tak berani muncul itu justru disebut Umi Pipik yang telah membuat twit sangat menyakitkan untuk anaknya.

"Ini belum ketemu, mungkin karena dia denger dilaporin, akhirnya dia kirim cuitan banyak minta maaf, mengatakan bahwa dirinya kesel dengan ayahnya sendiri," kata Umi Pipik.

"Tapi kenapa harus diungkapkan dan membawa orang lain?" sesalnya.

Sebagai informasi, akun @ProjectHunterA menulis twit yang mengaitkan kematian Uje pada 2013 karena kecelakaan motor mirip dengan kasus meninggalnya suami artis Jennifer Coppen, Dali Wassink, pekan lalu.

"Kalo saya jadi anaknya si bakal dendam kesumat sampe gede, gara-gara ayah yang t*lol nurutin ego bodohnya, anak jadi tumbuh fatherless & mendem beban seumur hidup. Liat aja itu anak Uje mentalnya jadi rada2 karena tumbuh fatherless," tulis @ProjectHunterA.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Respons Gubernur Dedi Mulyadi Usai Rafathar Minta Ibunya Dimasukkan Barak Militer

Respons Gubernur Dedi Mulyadi Usai Rafathar Minta Ibunya Dimasukkan Barak Militer

Seleb
Deretan Konser di Penghujung Mei 2025, dari Rossa hingga NCT Wish

Deretan Konser di Penghujung Mei 2025, dari Rossa hingga NCT Wish

Musik
Reza Arap Tepati Janji, Nge-DJ Gratis di Pernikahan Cellos

Reza Arap Tepati Janji, Nge-DJ Gratis di Pernikahan Cellos

Seleb
Ari Lasso Ungkap Satu Lagu Dewa 19 Terinspirasi Luna Maya, Ahmad Dhani Terkesan Saat Pertama Bertemu

Ari Lasso Ungkap Satu Lagu Dewa 19 Terinspirasi Luna Maya, Ahmad Dhani Terkesan Saat Pertama Bertemu

Seleb
Hiatus, Seringai Berencana Buat Acara Kenang Mendiang Ricky Siahaan

Hiatus, Seringai Berencana Buat Acara Kenang Mendiang Ricky Siahaan

Musik
Puji Maxime Bouttier, Tipi Jabrik: Enggak Banyak Orang Akan Melakukan Itu

Puji Maxime Bouttier, Tipi Jabrik: Enggak Banyak Orang Akan Melakukan Itu

Seleb
Banjir Air Mata di Panggung Indonesian Idol 2025 karena Lagu-lagu Glenn Fredly

Banjir Air Mata di Panggung Indonesian Idol 2025 karena Lagu-lagu Glenn Fredly

Musik
Duta Sheila On 7 Gabung The Musicians Lawan D鈥橩omika di Bahkan Voli

Duta Sheila On 7 Gabung The Musicians Lawan D鈥橩omika di Bahkan Voli

Seleb
Seringai Umumkan Hiatus Usai Kepergian Ricky Siahaan

Seringai Umumkan Hiatus Usai Kepergian Ricky Siahaan

Musik
IU Akan Comeback Rilis Album, Cha Eun Woo Jadi Model MV-nya

IU Akan Comeback Rilis Album, Cha Eun Woo Jadi Model MV-nya

K-Wave
Wakili Indonesia, Rachel Jadi Member Ke-19 Grup Pop Global Now United

Wakili Indonesia, Rachel Jadi Member Ke-19 Grup Pop Global Now United

Musik
Luna Maya Ungkap Ari Lasso Segera Menyusul ke Pelaminan, dengan Dearly Djoshua?

Luna Maya Ungkap Ari Lasso Segera Menyusul ke Pelaminan, dengan Dearly Djoshua?

Seleb
Nostalgia Lagu-lagu Glenn Fredly di Panggung Indonesian Idol 2025

Nostalgia Lagu-lagu Glenn Fredly di Panggung Indonesian Idol 2025

Musik
4 Fakta Menarik Film Pembantaian Dukun Santet yang Diangkat dari Kisah Nyata

4 Fakta Menarik Film Pembantaian Dukun Santet yang Diangkat dari Kisah Nyata

Film
Banjir Standing Ovation di Grand Final Indonesian Idol 2025, Fajar dan Shabrina Perebutkan Gelar Juara Pekan Depan

Banjir Standing Ovation di Grand Final Indonesian Idol 2025, Fajar dan Shabrina Perebutkan Gelar Juara Pekan Depan

Musik
Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau