ÓÅÓιú¼Ê

Baca berita tanpa iklan.

Dibilang Sepi Job, Agnez Mo: Mending Cuma Satu tapi Cukup Buat Beberapa Tahun

ÓÅÓιú¼Ê.com - 17/03/2023, 21:56 WIB
Andika Aditia

Penulis


KOMPAS.com – Penyanyi Agnez Mo bersama tim koreografinya menyapa penggemar setelah cukup lama.

Agnez Mo menyapa penggemarnya melalui unggahan video di akun Instagram-nya, Jumat (17/3/2023).

Namun, di tengah-tengah sapaannya ini, Agnez Mo mendapat pertanyaan dari salah satu warganet soal dirinya yang dibilang sepi job lantaran mulai jarang manggung.

Baca juga: Terlihat Sempurna dari Berbagai Sisi, Agnez Mo Justru Ungkap Rasa Insecure dengan Bentuk Tubuh

Agnez melihat pertanyaan itu langsung menjawabnya dengan lugas.

“Eh orang tuh di mana-mana maunya job cuma 1 tapi cukup buat beberapa tahun,” ucap Agnez dalam videonya, dikutip Jumat.

Menurut Agnez, ia seharusnya tak perlu lagi menjelaskan kepada banyak orang bahwa menilai intensitas penampilan seorang penyanyi dari seberapa sering tampil.

“Masa perlu dijelaskan juga sih kayak gitu, haduh,” kata Agnez sembari tersenyum.

Baca juga: Dorong Industri Hiburan Indonesia, Agnez Mo: Bisa Jadi Kiblat Dunia

Pelantun lagu “Overdose” ini menjelaskan, dirinya bukan sepi tawaran untuk tampil dan semacamnya.

Namun, lanjut Agnez Mo, lebih ketat untuk menerima tawaran mana saja yang diambil.

Agnez merasa ini penting karena penampilan penyanyi dari satu tempat ke tempat lain bisa menentukan kualitas penyanyi tersebut.

“Itu bukan sepi, tapi kita memilih. Pada saat kita punya banyak pilihan tawaran, kita enggak perlu gegabah pilih banyak semuanya. Cukup pilih satu dan ini bagus, bisa untuk beberapa tahun (honornya),” ucap Agnez Mo.

Baca juga: Bela Siswa SMPN 1 Ciawi, Agnez Mo Teringat Trauma Masa Kecilnya

Agnez sebenarnya enggan menanggapi pertanyaan yang bersifat destruktif alias tak membangun semacam itu.

Tetapi, sekali-kali Agnez perlu untuk merespons agar orang-orang bisa lebih bermutu dalam melontarkan pertanyaan dan sebagainya.

Penyanyi Agnez Mo memegang botol wine yang diproduksinya saat jumpa pers peresmian bisnis restorannya, Senovarti di kawasan Senopati, Jakarta Selatan, Minggu (2/10/2022).KOMPAS.com/ MELVINA TIONARDUS Penyanyi Agnez Mo memegang botol wine yang diproduksinya saat jumpa pers peresmian bisnis restorannya, Senovarti di kawasan Senopati, Jakarta Selatan, Minggu (2/10/2022).

“Kadang-kadang ada haters itu mesti di-ting (sentil). Kalau kita enggak komentar dipikirnya kita enggak bisa ngomong, kalau ngomong kita dibilangnya sombong,” ucap Agnez Mo.

Enggan berlama-lama membahas pertanyaan tersebut, Agnez Mo melanjutkan topik pembicaraan soal ia dan tim koreografinya yang sedang membahas ide untuk membuat sesuatu di tahun 2023.

Baca juga: Respons Bunda Corla Dapat Pesan Berbahasa Inggris dari Agnez Mo

Agnez Mo dan tim koreografinya berencana untuk mengunjungi beberapa kota di Indonesia, tetapi bukan sebagai penampil, melainkan ingin membuka workshop kepada para insan industri musik, khususnya penyanyi dan koreografi.

Sejauh ini, Agnez Mo masih terus membahas ide tersebut agar matang dan bisa dinikmati banyak pihak.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita ÓÅÓιú¼Ê.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Day6 Tutup Tur Dunia di Jakarta, Wonpil: Rasanya Bahagia Sekali

Day6 Tutup Tur Dunia di Jakarta, Wonpil: Rasanya Bahagia Sekali

K-Wave
Juicy Luicy Sabet 2 Penghargaan di Official Indonesia Chart

Juicy Luicy Sabet 2 Penghargaan di Official Indonesia Chart

Musik
Butuh 10 Tahun, Film Eksil Hadirkan Suara-suara yang Nyaris Hilang dari Sejarah Indonesia

Butuh 10 Tahun, Film Eksil Hadirkan Suara-suara yang Nyaris Hilang dari Sejarah Indonesia

Film
Istri Hamil Lagi Setelah 3 Kali Keguguran, Onadio Leonardo Semakin Protektif

Istri Hamil Lagi Setelah 3 Kali Keguguran, Onadio Leonardo Semakin Protektif

Seleb
Dari Arsitektur ke Animasi: Kisah Wahyu Denis Kurniawan di Balik Visual Film Jumbo

Dari Arsitektur ke Animasi: Kisah Wahyu Denis Kurniawan di Balik Visual Film Jumbo

Film
Pertama Kali Konser di Stadion Madya GBK, Young K Day6: Terima Kasih Di Sini Bersama Kami

Pertama Kali Konser di Stadion Madya GBK, Young K Day6: Terima Kasih Di Sini Bersama Kami

K-Wave
Sapa Penonton Konser Hope On The Stage, J-Hope: Mana Suaranya Lantai Bawah? Lantai Satu?

Sapa Penonton Konser Hope On The Stage, J-Hope: Mana Suaranya Lantai Bawah? Lantai Satu?

K-Wave
Main Film Keluarga Super Irit, Widi Mulia: Prinsip Ini Sudah Saya Terapkan Sehari-hari

Main Film Keluarga Super Irit, Widi Mulia: Prinsip Ini Sudah Saya Terapkan Sehari-hari

Film
J-Hope BTS Mulai Konser 'Hope On The Stage' di Jakarta, ARMY Penuhi Indonesia Arena

J-Hope BTS Mulai Konser "Hope On The Stage" di Jakarta, ARMY Penuhi Indonesia Arena

K-Wave
Hindari Kawasan GBK, Ada Dua Konser Kpop Malam Ini

Hindari Kawasan GBK, Ada Dua Konser Kpop Malam Ini

Hits
Coki Pardede Ungkap Susahnya Syuting dengan Kambing di Film Keluarga Super Irit

Coki Pardede Ungkap Susahnya Syuting dengan Kambing di Film Keluarga Super Irit

Film
Keluarga Super Irit Rilis Trailer, Keluarga Sasono Dihadapkan Banyak Masalah Finansial

Keluarga Super Irit Rilis Trailer, Keluarga Sasono Dihadapkan Banyak Masalah Finansial

Film
Cerita Darius Sinathrya dan Megan Domani Adu Akting di Serial Sugar Daddy

Cerita Darius Sinathrya dan Megan Domani Adu Akting di Serial Sugar Daddy

Film
J-Hope BTS Pamer Sate Ayam hingga Belajar Ucap Selamat Makan Jelang Konser di Jakarta

J-Hope BTS Pamer Sate Ayam hingga Belajar Ucap Selamat Makan Jelang Konser di Jakarta

Musik
Gambaran Pertunjukan Disney On Ice Jakarta 2025

Gambaran Pertunjukan Disney On Ice Jakarta 2025

Hits
Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi ÓÅÓιú¼Ê.com
Network

Copyright 2008 - 2025 ÓÅÓιú¼Ê. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses ÓÅÓιú¼Ê.com
atau