JAKARTA, KOMPAS.com - An Old Magic adalah serial drama China yang rilis pada 26 Januari 2023 di WeTV.
Drama ini merupakan garapan dari sutradara Jaco Zhang dan Wang Qiang.
Series ini juga dibintangi oleh Zhang Si Fan, Shang Xuan, dan Ever Wang.
Baca juga: Sinopsis Going Viral - Beyond The Hot Zone, Kisah Epidemi Virus Ebola
An Old Magic menceritakan tentang Liu Tan yang ditangkap oleh polisi kerajaan.
Liu Tan ditangkap karena terjadi sebuah kasus yang berkaitan dengan kekuatan sihir.
Kemudian Liu Tan bertemu dengan ahli sulap bernama Ling Dong dan meminta untuk jadi muridnya.
Baca juga: Sinopsis Panduan Mempersiapkan Perpisahan, Ironi Sebuah Perpisahan
Guru dan murid tersebut pun menyelidiki kasus sihir yang misterius dan sangat pelik.
Selain menyelidiki kasus, Liu Tan dan Ling Dong juga menumbuhkan perasaan cinta satu sama lain.
Bagaimanakah kelanjutan ceritanya?
Saksikan An Old Magic yang bisa ditonton melalui WeTV.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita ÓÅÓιú¼Ê.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.