JAKARTA, KOMPAS.com - Lukman Sardi merupakan aktor, produser, dan sutradara asal Indonesia yang telah sukses membintangi dan menggarap berbagai film populer.
Aktor senior ini tengah menarik perhatian penonton berkat kesuksesannya membintangi drama series Kupu-kupu Malam bersama Michelle Ziudith.
Bagi yang ingin menonton film dibintangi aktor satu ini, simak lima rekomendasi film yang dibintangi Lukman Sardi berikut ini.
Baca juga: Sinopsis Coin Locker Girl, Kisah Pilu Seorang Anak Tanpa Identitas
Jailangkung merupakan film horor Indonesia yang dibintangi oleh Jefri Nichol, Amanda Rawles, Gabriella Quinlyn, Hannah Al Rasyid, Lukman Sardi, dan Wulan Guritno.
Film ini berkisah tentang tiga gadis bersaudara yang ingin menguak misteri yang menimpa ayah mereka bernama Ferdi (Lukman Sardi) yang koma secara misterius.
Ketiganya dibantu Rama (Jefri Nichol) menyelidiki sebuah rumah misterius, tempat Ferdi ditemukan tidak sadarkan diri.
Baca juga:
Gundala merupakan film superhero asal Indonesia yang dibintangi oleh Abimana Aryasatya, Tara Basro, Lukman Sardi, dan Bront Palarae.
Film ini berkisah tentang Sancaka yang telah menjalani hidup di jalanan semenjak ditinggal oleh orang tuanya dan ia merupakan Gundala, pahlawan Indonesia yang terbit dalam bentuk komik karya Hasmi pada tahun 1969.
Dalam film ini Lukman Sardi berperan sebagai politikus abu-abu bernama Ridwan Bakri.
Baca juga: Sinopsis Drain the Titanic, Upaya Mengungkap Bangkai Kapal Titanic
27 Steps of May merupakan film drama Indonesia yang dibintangi oleh Lukman Sardi dan Raihaanun.
Film ini berkisah tentang May (Raihaanun) mengalami pemerkosaan saat usianya 14 tahun yang mengakibatkan dirinya memiliki trauma mendalam dan mengurung diri.
Lukman Sardi berperan sebagai ayah May yang sangat terpukul dan senantiasa menyalahkan dirinya karena kejadian tersebut.
Baca juga: Sinopsis OMG! Oh My Girl, Upaya Menyatakan Cinta
Paranoia merupakan film Indonesia bergenre thriller yang dibintangi oleh Lukman Sardi, Nirina Zubir, Caitlin North-Lewis, dan Nicholas Saputra.
Film ini mengangkat kisah tentang seorang ibu bernama Dina (Nirina Zubir) yang melarikan diri dari suaminya, Gion (Lukman Sardi) dengan membawa anaknya dan sebuah barang berharga.
Dalam persembunyian mereka, seorang pria tak dikenal dan mencurigakan bernama Raka (Nicholas Saputra) muncul.
Baca juga: Sinopsis Birdie Boys, Aksi Lima Bintang K-Pop Bermain Golf