JAKARTA, KOMPAS.com - Girlband asal Korea Selatan, EVERGLOW, bersiap menggelar konser di Jakarta yang bertajuk EVERGLOW Southeast Asia Tour.
Melalui Instagram @magicsoundkpop, konser ini akan diselenggarakan di Balai Sarbini, Jakarta, pada 21 Desember 2022.
Sementara untuk harga tiket konser EVERGLOW berkisar dari harga Rp 1.000.000 hingga Rp 2.800.000.
Baca juga: Everglow Akan Gelar Konser di Jakarta
Adapun tiket itu dibagi dalam empat kategori sebagai berikut:
1. GA Seated - Rp 1.000.000
2. VIP Seated - Rp 1.700.000
3. VIP Standing - Rp 2.300.000
4. VVIP Standing - Rp Rp 2.800.000
Baca juga: Salam Resmi IVE Mirip Grup Everglow, Starship Entertainment Minta Maaf
Lebih lanjut tiket konser EVERGLOW bisa dibeli secara online melalui situs .
Selain bakal menggelar konser di Indonesia, girlband besutan Yuehua Entertainment ini juga akan menyambangi tiga negara lain di Asia Tenggara sesuai dengan tajuk konsernya.
Negara-negara tersebut adalah Filipina (15 Desember 2022), Thailand (17 Desember 2022) dan Malaysia (19 Desember 2022).
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.