JAKARTA, KOMPAS.com - Sempat mengungkapkan keinginan menjadi seorang pemimpin, aktor dan YouTuber Baim Wong berandai-andai ingin menjadi menteri di tiga bidang yang dia kuasai.
Tiga posisi menteri yang ada dalam angan-angan Baim yaitu menteri bidang Agama, menteri bidang Sosial dan menteri di bidang kreatif.
"Kalau saya agamanya jago (jadi) menteri agama, kalau ini sekarang saya senang sosial ya, terus juga kalau misalkan kreatif juga saya suka," ucap Baim dalam konten YouTube CXO Media, dikutip Kamis (17/12/2020).
"Pokoknya yang sesuai, saya bisalah. Kalau misalkan enggak bisa, buat apa saya di situ, buang-buang waktu dan kita enggak suka," ucapnya lebih lanjut.
Baca juga: Tak Mahir Bahasa Inggris, Baim Wong: Jangan Jago-jagoan, Orang Jadi Geli
Sebelumnya, Baim sempat mengungkap keinginannya untuk menjadi seorang pemimpin agar bisa menyejahterakan lebih banyak orang.
"Saya pengin banget, enggak tahu, (pengin) menyejahterakan orang, enggak tahu ya, ada kepuasan tersendiri," kata Baim.
Hanya saja Baim juga sadar, menjadi pemimpin selain bisa menjadi ladang pahala, juga bisa mendapat banyak dosa jika tidak dijalani dengan benar.
Baca juga: Ingin Jadi Pemimpin, Baim Wong Pilih Perkaya Diri Sendiri Dulu
Oleh sebab itu, saat ini Baim memilih untuk memenuhi dirinya secara materi lebih dulu, agar kelak bisa sepenuhnya mengabdikan diri pada masyarakat.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.