优游国际

Baca berita tanpa iklan.

Teka-teki Hubungan Rizky Febian dan Anya Geraldine, Bikin Menangis

优游国际.com - 06/09/2020, 09:15 WIB
Melvina Tionardus,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kedekatan Rizky Febian dan Anya Geraldine terus berlanjut. Awalnya Anya Geraldine menjadi model untuk video klip di lagu Rizky Febian.

Namun, hubungan di antara keduanya terus berlanjut dan juga mendapat respons positif dari warganet.

Soal mantan pacar

Dalam video milik Rizky Febian yang berjudul “Rizky Febian Buat Anya”, Anya Geraldine awalnya ditanya oleh warganet soal kemungkinan balikan dengan sang mantan, Ovi Rangkuti.

Baca juga: Kagumi Anya Geraldine, Rizky Febian: Dia Orangnya Baik dan Dewasa

"FYI (for your info) aku belum balikan. Kalau iya gimana Ky?" tanya Anya Geraldine dikutip 优游国际.com, Jumat (5/9/2020).

Rizky Febian lalu menjawab tidak apa-apa sebab itu keputusan Anya Geraldine.

"Kalau sampai iya gimana? Kok merah sih matanya," tanya Anya lagi.

Baca juga: Rizky Febian Bikin Anya Geraldine Menangis gara-gara Ini

Putra komedian Sule itu menanggapi bahwa saat ini ia hanya menjadi sahabat Anya Geraldine.

"Yang terpenting adalah apapun itu, karena kan gini lho. Aku datang ke kehidupan kamu (Anya) sebagai sahabat dan teman, dan hanya berusaha menjadi ketika kapanpun kamu membutuhkan waktu aku," kata Rizky Febian.

"Sekiranya aku bisa apapun semampu aku, aku bakal selalu ada,” ucap Rizky Febian melanjutkan.

Baca juga: Rizky Febian Anggap sebagai Sahabat, Anya Geraldine Bilang Begini

Rizky Febian buat Anya Geraldine nangis

Mendengar jawaban Rizky Febian, Anya Geraldine langsung berkaca-kaca.

Rizky Febian pun berbalik bertanya kepada Anya Geraldine mengapa matanya seakan hampir menitihkan air mata.

Tak hanya sampai di situ, Anya Geraldine langsung memegang tangan Rizky Febian dan menutupi wajahnya.

Baca juga: Rizky Febian Sebut Sule Diancam karena Anya Geraldine, Kenapa?

"Ya, jadi intinya apapun itu aku mah selalu support," ujar Rizky Febian.

Setelahnya, Anya Geraldine langsung menangis dan tak sanggup berkata-kata.

"Kalau ditanya cemburu atau enggak, jawabannya aku enggak cemburu. Karena memang itu hak kamu. Apapun itu yang dijalani selagi itu membuat kamu nyaman," kata Rizky Febian.

Baca juga: Reaksi Anya Geraldine, Lihat Unggahan Genggaman Tangan Rizky Febian

Halaman:

Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau