KOMPAS.com – Dua member girl grup Kpop Red Velvet, Irene dan Seulgi, baru saja merilis video teaser terbaru untuk debut subunit mereka.
Video teaser tersebut dirilis pada Minggu (21/6/2020) di kanal YouTube Red Velvet.
Keterangan atau caption teaser tersebut bertuliskan “Two Shadow” dan “One Individual, Two Shadow”.
Awalnya, girl grup di bawah naungan SM Entertaiment ini akan merilis proyek baru subunit yang beranggotakan Irene dan Seulgi pada 15 Juni 2020.
Baca juga: Comeback dengan Mayday, Crush Gandeng Joy Red Velvet
Namun, SM Entertaiment mengonfirmasi menunda perilisan mini album Irene dan Seulgi.
Dilansir dari Koreaboo, Senin (22/6/2020), mini album subunit Irene dan Seulgi yang bertajuk Monster akan rilis secara resmi pada 6 Juli 2020.
Menjadi subunit pertama Red Velvet, para penggemar dibuat penasaran dengan konsep album yang akan disuguhkan Irene dan Seulgi.
Baca juga: Subunit Red Velvet, Seulgi dan Irene Siap Rilis Mini Album Bertajuk Monster
Pasalnya, keduanya sudah membuktikan bakat kemampuan vokal dan tari yang memukau di atas panggung.
Sebelum debut, Irene dan Seulgi sendiri pernah menarik perhatian para penggemar dengan video musik bertajuk "Be Natural" melalui SMROOKIES SR14G.
Oleh karenanya, para penggemar sudah sangat menantikan subunit dari sang leader Red Velvet Irene dan main dancer Seulgi ini.
Baca juga: Jennie BLACKPINK hingga Irene Red Velvet, Idaman untuk Operasi Plastik
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.News
Brandzview
Regional
News
Properti
Prov
Brandzview
News
News
Money
Food
Tren
Food
Money