JAKARTA, KOMPAS.com - Talenan adalah salah satu peralatan masak yang wajib dimiliki di dapur. Talenan membantu Anda memotong daging, sayuran, dan bahan makanan lainnya.
Ada beberapa jenis talenan yang umum digunakan, yakni talenan plastik, talenan kayu, dan talenan bambu.
Dikutip dari The Kitchn, Selasa (7/3/2023), tergantung pada prioritas Anda, apakah Anda menginginkan talenan yang terbuat dari bahan daur ulang atau dapat didaur ulang, atau yang mudah disanitasi, atau yang paling baik untuk pisau, masing-masing talenan memiliki keunggulannya.
Baca juga: Cara Membersihkan Talenan Kayu, Plastik, dan Bambu
Ilustrasi talenan plastik.
Meskipun talenan multifungsi, mereka tidak cocok untuk semua kebutuhan.
Jenis talenan tertentu lebih cocok untuk tugas-tugas tertentu, seperti menyiapkan daging, jadi Anda mungkin merasa berguna untuk memiliki lebih dari satu jenis talenan di dapur.
Berikut penjelasan mengenai masing-masing jenis talenan dan keunggulannya.
Banyak orang percaya bahwa plastik adalah bahan talenan yang paling sehat, terutama karena, tidak seperti talenan kayu atau bambu, plastik aman untuk dicuci dengan mesin pencuci piring.
Baca juga: Cara Membersihkan dan Mencegah Talenan Berjamur
Namun, meskipun talenan plastik baru dapat dengan mudah didesinfeksi, hampir tidak mungkin melakukannya secara manual dengan permukaan plastik bekas pisau.
Jika talenan plastik tergores parah, pikirkan untuk mengganti dengan yang baru.
Talenan bambu menjadi pilihan banyak pencinta lingkungan.