JAKARTA, KOMPAS.com - Memasangkan kalung ke leher kucing peliharaan adalah suatu hal yang biasa dilakukan oleh banyak pemilik kucing.
Hal ini biasanya dilakukan agar kucing terlihat lebih menarik, lucu, dan imut, sekaligus untuk memberi informasi saat kucing hilang.
Namun, pemakaian kalung ke leher kucing dapat memberi risiko berbahaya bagi kucing, yang mana hal ini jarang diketahui pemilik kucing.
Baca juga: Apakah Aman Memasang Kalung di Leher Kucing?
Dikutip dari channel YouTube dr_mirzayusa, Selasa (26/4/2022), dijelaskan bahwa penggunaan kalung kucing memang memiliki keuntungan untuk membuat penampilannya lebih lucu, menarik, serta sebagai sarana untuk memberi informasi saat kucing hilang.
Akan tetapi, terlepas dari keuntungan memasang kalung ke leher kucing, ada hal berbahaya yang bisa saja muncul, terlebih jika pemilik kucing kurang atau jarang memerhatikan kondisi kalung yang terpasang.
Berikut ini bahaya pemakaian kalung ke leher kucing yang jarang disadari pemilik kucing:
Jika kurang diperhatikan, kalung yang terpasang di leher kucing bisa membuat leher kucing terluka.
Apabila tidak disadari, luka tersebut nantinya akan menimbulkan infeksi yang semakin lama semakin parah.
Baca juga: Tips Menghentikan Kucing Buang Air di Halaman Rumah
Leher kucing yang terluka biasanya disebabkan oleh penggunaan kalung yang berbahan logam atau kalung-kalung yang pinggirannya terlalu tajam.
Jadi, penting bagi setiap pemilik kucing agar memeriksa kalung untuk kucingnya sebelum dipakaikan ke lehernya.