JAKARTA, KOMPAS.com – Anjing peliharaan memiliki berbagai macam cara untuk berkomunikasi dengan pemiliknya.
Selain lewat menggonggong, anjing juga berkomunikasi melalui perilaku atau bahasa tubuh seperti menekuk telinga ke belakang, mengejar ekornya, merengek, atau menggeram.
Baca juga: Seberapa Sering Anjing Peliharaan Perlu Dimandikan?
Saat mengomunikasikan sesuatu, anjing tidak hanya meminta makan atau minum, tapi juga menandakan bahwa meraka sedang cemburu, senang, bosan, mengantuk, atau ingin diajak jalan-jalan.
Namun, bagaimana dengan perilaku anjing peliharaan yang gemar membangunkan pemiliknya pada pagi hari? Apakah ini memiliki arti tersendiri atau hanya iseng saja?
Dikutip dari American Kennel Club, Senin (7/3/2022), berikut alasan anjing peliharaan suka membangunkan pemiliknya pada pagi hari.
Baca juga: 15 Ras Anjing Asal Asia yang Bisa Dijadikan Hewan Peliharaan
“Mereka membangunkan pemiliknya untuk berbagai alasan, termasuk bosan, ingin buang air, lapar, haus, takut, senang, dan lainnya,” ungkap dia.
Lebih lanjut, anjing peliharaan akan tetap melakukan hal tersebut berdasarkan bagaimana kamu merespons tingkahnya.
Jika perilaku membangunkan pemiliknya mampu membuat anjing mendapatkan apa yang diinginkan, mereka akan mengulanginya.
Baca juga: 10 Ras Anjing Kecil yang Senang Dipangku Pemiliknya
Untuk mengatasi kebiasaan anjing membangunkan pada pagi hari, kamu hanya perlu mendiamkannya.
“Satu hal untuk diketahui anjing akan mengulang apa yang bekerja. Jika membangunkanmu bekerja, mereka punya alasan untuk terus melakukannya,” tutur Gramm.
Namun, kamu perlu memastikan terlebih dulu alasan di balik perilaku ini sebelum mendiamkan anjing peliharaan.
Baca juga: Studi Ungkap Anjing Peliharaan Mampu Mengenali Suara Pemiliknya
Apabila anjing membangunkanmu karena perlu buang air di luar rumah, mendiamkannya hanya akan membuat anjing peliharaan mengotori rumah.
Selain mendiamkan anjing, ada beberapa cara lain mengatasi kebiasaan anjing membangunkan pemiliknya pada pagi hari seperti berikut ini.
Baca juga: Waktu dan Prosedur Membersihkan Gigi Anjing Peliharaan ke Dokter Hewan
Baca juga: Kenali, Ini 3 Jenis Anjing Pudel Utama di Dunia
Cara lain, mengajak anjing peliharaan berolahraga, khususnya anak anjing karena mereka memiliki banyak energi.
“Memberikan sesi jalan-jalan dan bermain dapat membantu kebutuhan anjing akan olahraga fisik dan memberi tubuh mereka keinginan untuk bersantai,” kata Gramm.
Baca juga: Studi Ungkap Anjing Peliharaan Mampu Mengenali Suara Pemiliknya
Untuk mengurangi keinginan anjing melakukan aktivitas pada pagi hari, batasi kegiatan jalan-jalan pada pagi hari.
Nicole Ellis, pelatih anjing dan Certified Professional Dog Trainer-Knowledge Assessed (CPDT-KA), menyarankan, pilih waktu siang atau sore untuk melakukan lebih banyak latihan dan kegiatan sehingga anjing merasa lelah dan ingin tidur lebih lama pada pagi hari.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.