优游国际

Baca berita tanpa iklan.

Istri-istri Tentara Rusia Demo di Luar Kremlin, Polisi Tangkap 4 Orang

优游国际.com - 24/02/2024, 19:01 WIB
Aditya Jaya Iswara

Penulis

Sumber

MOSKWA, KOMPAS.com - Polisi Rusia pada Sabtu (24/2/2024) menahan setidaknya empat orang, termasuk wartawan, saat demo para istri tentara di luar Kremlin.

Para istri dari tentara-tentara Rusia yang dimobilisasi ini berdemo di Moskwa, menuntut pasangan mereka dipulangkan dari perang di Ukraina.

Video yang diunggah kantor berita independen SOTA memperlihatkan, polisi menahan dua orang yang mengenakan rompi kuning bertuliskan "pers", serta dua orang lainnya.

Baca juga: India Tuntut Warganya yang Direkrut Tentara Rusia Segera Dikembalikan

Pada awal bulan ini, polisi menahan sekitar 20 wartawan dalam aksi unjuk rasa yang sama. Petugas memperingatkan media-media agar tidak meliput demo ini.

Penangkapan kali ini terjadi saat perang Rusia-Ukraina tepat berlangsung dua tahun.

Salah satu organisasi perempuan bernama Put Domoy (Jalan Pulang) di media sosial mengajak orang-orang berdemo di kota-kota Rusia pada siang hari.

Video SOTA lainnya memperlihatkan seorang wanita mengenakan rompi pers berwarna kuning dan berkata, "Mengapa Anda menahan saya?"

Tayangan itu juga menunjukkan satu pria yang membawa bunga dibawa pergi oleh polisi.

Baca juga:

Para istri secara simbolis membawa bunga merah ke makam tentara di luar Kremlin setiap Sabtu.

“Di zaman kita, meletakkan bunga sebagai ekspresi posisi sipil saja ada risikonya,” kata Nadezhda, salah satu perempuan yang ikut berdemo, kepada SOTA.

Otoritas Rusia utamanya menahan jurnalis dan laki-laki yang ikut berunjuk rasa, dan tidak menangkap perempuan yang berdemo.

Baca juga: Para Istri Pria Rusia yang Dimobilisasi ke Ukraina Demo di Kremlin, Tuntut Suami Dipulangkan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Internasional
China Kuasai Terumbu Karang Dekat Pangkalan Militer Filipina, Ketegangan Memanas

China Kuasai Terumbu Karang Dekat Pangkalan Militer Filipina, Ketegangan Memanas

Global
9 Orang Tewas akibat Mobil Tabrak Kerumunan di Kanada

9 Orang Tewas akibat Mobil Tabrak Kerumunan di Kanada

Global
Hari Ini Israel Serang Gaza, 8 Orang Tewas Termasuk Remaja 17 Tahun

Hari Ini Israel Serang Gaza, 8 Orang Tewas Termasuk Remaja 17 Tahun

Global
Foto Makam Paus Fransiskus Dirilis, Setangkai Mawar Putih di Atas Batu Nisan

Foto Makam Paus Fransiskus Dirilis, Setangkai Mawar Putih di Atas Batu Nisan

Global
Setelah Pemakaman Paus Fransiskus, Konklaf Menjadi Fokus Dunia

Setelah Pemakaman Paus Fransiskus, Konklaf Menjadi Fokus Dunia

Global
Mobil Tabrak Kerumunan di Kanada Tewaskan Beberapa Orang

Mobil Tabrak Kerumunan di Kanada Tewaskan Beberapa Orang

Global
UPDATE Ledakan Pelabuhan Iran: 25 Orang Tewas, 800 Terluka

UPDATE Ledakan Pelabuhan Iran: 25 Orang Tewas, 800 Terluka

Global

Internasional
Usai Bertemu Zelensky di Vatikan, Trump Kritik Keras Serangan Rusia

Usai Bertemu Zelensky di Vatikan, Trump Kritik Keras Serangan Rusia

Global

Internasional

Internasional

Internasional

Internasional

Internasional
Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau