BELGOROD, KOMPAS.com - Perang Rusia-Ukraina memasuki hari ke-700 pada Rabu (24/1/2024), ditandai dengan jatuhnya pesawat angkut militer Ilyushin IL-76 yang disebut membawa 65 tawanan perang.
Sementara itu, petenis muda Ukraina Yelyzaveta Kotliar dikritik karena menjabat tangan atlet Rusia seusai pertandingan tenis Australia Open.
Berikut adalah rangkuman perang Ukraina-Rusia terkini.
Baca juga: Rusia Penghasil Energi Besar di Dunia, tapi Warganya Kedinginan di Rumah
Pesawat angkut militer Rusia IL-76 yang membawa 65 tawanan perang Ukraina jatuh di Belgorod pada Rabu (24/1/2024).
Belgorod adalah wilayah di Rusia barat yang berbatasan dengan Ukraina.
Video yang belum terverifikasi di media sosial menunjukkan pesawat besar terbang dalam posisi miring, lalu jatuh dan menciptakan bola api.
Baca selengkapnya di sini.
Rusia menuduh Ukraina sengaja menembak jatuh pesawat angkut militer yang membawa 65 tentara Ukraina untuk pertukaran tahanan.
Pejabat setempat mengatakan, semua 74 orang di dalamnya tewas.
Media pemerintah Rusia mengatakan, enam awak Rusia dan tiga penjaga berada di pesawat angkut militer Ilyushin IL-76 yang ditembak jatuh di dekat Kota Belgorod, Rusia, dekat perbatasan Ukraina.
Baca selengkapnya di sini.
Baca juga: Rusia Tahan Pria Ingin Bakar Fasilitas Militer, Diduga Ada Kaitan Ukraina
Petenis muda terkenal Ukraina Yelyzaveta Kotliar (16) dikritik oleh federasi tenis negaranya karena menjabat tangan atlet Rusia di pertandingan Australia Open.
Peristwa itu terjadi setelah Kotliar kalah dari Vlada Mincheva asal Rusia di putaran pertama turnamen putri dalam pembukaan Grand Slam tahun ini.
Kotliar kemudian memberi selamat Mincheva dengan menjabat tangannya usai laga.
Baca selengkapnya di sini.
Serangan Rusia saat larut malam di Kharkiv, Ukraina timur, melukai sembilan orang pada Rabu (24/1/2024) dini hari.
Gempuran ini terjadi beberapa jam setelah serangan Rusia di Kharkiv pada Selasa (23/1/2024) malam menewaskan sedikitnya 18 orang dan melukai sekitar 130 korban.
Gubernur Kharkiv Oleg Sinegubov mengatakan, pasukan Rusia menembakkan rudal darat-ke-udara S-300 ke Kharkiv yang terletak di dekat perbatasan Ukraina-Rusia.
Baca selengkapnya di sini.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.