KYIV, KOMPAS.com – Setelah mengenjutkan dunia dengan mengunjungi medan perang, Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky kembali membuat kejutan baru dengan mengunjungi AS.
Melalui Twitter, Rabu (21/12/2022), Zelensky mengumumkan secara langsung bahwa dia mengunjungi AS.
“Dalam perjalanan ke Amerika Serikat untuk memperkuat ketahanan dan kemampuan pertahanan Ukraina,” kata Zelensky di akun Twitternya, Rabu pagi.
Diberitakan 优游国际.com sebelumnya, Zelensky dikabarkan terbang ke AS dan dijadwalkan bertemu dengan Presiden AS Joe Biden serta mengunjungi Kongres AS.
Kunjungan Zelensky ke AS tersebut merupakan perjalanan ke luar negeri pertamanya sejak Rusia menginvasi Ukraina pada 24 Februari.
Salah satu sumber mengatakan, Zelensky dan Biden akan bertemu di Gedung Putih, sebagaimana dilansir Reuters.
CNN melaporkan bahwa Zelensky sudah dalam perjalanan ke Washington. Juru bicara Zelensky tidak menanggapi permintaan komentar saat dihubungi Reuters.
Baca juga: Zelensky Terbang ke AS dan Langsung Bertemu Biden, Perjalanan Luar Negeri Pertama sejak Invasi Rusia
Berbulan-bulan sebelumnya, Zelensky menorak tawaran evakuasi dari AS untuk meninggalkan Kyiv ketika invasi Rusia ke Ukraina dimulai pada Februari.
“Pertempuran ada di sini,” kata Zelensky.
Sejak pasukan Rusia menginvasi Ukraina, Zelensky menyampaikan pidatonya di puluhan parlemen, lembaga, organisasi nirlaba melalui tautan video.
Dia juga melakukan panggilan yang tak terhitung jumlahnya dengan para pemimpin dunia, tetapi belum melakukan perjalanan ke luar negeri sejak Rusia menginvasi Ukraina pada 24 Februari.
Baca juga: FIFA Tolak Permintaan Zelensky untuk Bicara Sebelum Pertandingan Final Piala Dunia Qatar
Istri Zelensky, Olena Zelenska, sempat terbang ke Washington pada Juli untuk berpidato di Kongres AS.
Zelensky juga berulangkali bersumpah untuk membebaskan negaranya dengan cara apa pun.
Pada Selasa (20/12/2022), dia mengulangi lagi sumpahnya untuk membebaskan Ukraina.
“Kami akan melakukan segala hal yang mungkin dan tidak mungkin, diharapkan dan tidak terduga, sehingga para pahlawan kami memiliki semua yang mereka butuhkan untuk menang,” kata Zelenskiy dalam pidatonya.
Baca juga: Zelensky: Wilayah Ukraina Seluas Kamboja Kini Terkontaminasi Ranjau
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.