优游国际

Baca berita tanpa iklan.

Taiwan: China Mempersiapkan Invasi!

优游国际.com - 09/08/2022, 10:58 WIB
Irawan Sapto Adhi

Penulis

Sumber

TAIPE, KOMPAS.com – Menteri Luar Negeri Taiwan mengatakan pada Selasa (9/8/2022) bahwa China menggunakan latihan udara dan laut di sekitar Taiwan pekan lalu untuk mempersiapkan invasi dan untuk mengubah status quo di kawasan Asia-Pasifik.

China diketahui telah meluncurkan latihan perang terbesarnya di sekitar Taiwan baru-baru ini sebagai tanggapan marah atas kunjungan Ketua DPR AS Nancy Pelosi ke pulau yang memiliki pemerintahan sendiri tersebut.

"China telah menggunakan latihan dan pedoman militernya untuk mempersiapkan invasi ke Taiwan," kata Joseph Wu pada konferensi pers di Taipei.

Baca juga: Jubir Senior Kemlu China Pakai Jumlah Restoran untuk Klaim Taiwan, jadi Bahan Ejekan Netizen

“China melakukan latihan militer skala besar dan peluncuran rudal, serta serangan dunia maya, kampanye disinformasi dan pemaksaan ekonomi untuk melemahkan moral publik di Taiwan,” tambah dia, sebagaimana dikutip dari AFP.

Joseph Wu mengulangi kecamannya terhadap latihan yang dilanjutkan China pada Senin (8/8/2022).

Dia mencatat latihan itu telah menghalangi salah satu rute pelayaran dan udara tersibuk di dunia.

Konferensi pers Wu dilakukan setelah militer Taiwan mengadakan latihan tembak-menembak sendiri untuk mensimulasikan pertahanan terhadap serangan di pulau itu.

Dia menyebut latihan perang China sebagai pelanggaran berat terhadap hak-hak Taiwan dan upaya untuk menguasai perairan di sekitar Taiwan serta kawasan Asia-Pasifik yang lebih luas.

"Niat sebenarnya China adalah untuk mengubah status quo di Selat Taiwan dan seluruh wilayah," tuding dia.

Baca juga:

Dalam kesempatan itu, Wu menyampaikan terima kasih kepada sekutu Barat karena menentang China.

"Sekutu Baray juga mengirimkan pesan yang jelas kepada dunia bahwa demokrasi tidak akan tunduk pada intimidasi otoritarianisme," ungkap dia.

Helikopter militer China terbang melewati pulau Pingtan, salah satu wilayah di China daratan yang terdekat dengan Taiwan, saat latihan militer China terbesar di sekitar Taiwan pada 4 Agustus 2022. Latihan militer besar-besaran ini digelar menyusul kunjungan Ketua DPR Amerika Serikat Nancy Pelosi ke Taiwan.AFP/HECTOR RETAMAL Helikopter militer China terbang melewati pulau Pingtan, salah satu wilayah di China daratan yang terdekat dengan Taiwan, saat latihan militer China terbesar di sekitar Taiwan pada 4 Agustus 2022. Latihan militer besar-besaran ini digelar menyusul kunjungan Ketua DPR Amerika Serikat Nancy Pelosi ke Taiwan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau