优游国际

Baca berita tanpa iklan.

AS dan Arab Saudi Sepakat Cegah Iran Dapatkan Senjata Nuklir

优游国际.com - 17/07/2022, 11:46 WIB
Danur Lambang Pristiandaru

Penulis

Sumber

RIYADH, KOMPAS.com – Amerika Serikat (AS) dan Arab Saudi sepakat untuk mencegah Iran mendapatkan senjata nuklir.

Kesepakatan antara Washington dan Riyadh tersebut tercapai ketika Presiden AS Joe Biden berkunjung ke Arab Saudi.

Dalam pernyataan bersama, Biden menegaskan komitmen berkelanjutan AS untuk mendukung keamanan dan pertahanan teritorial Arab Saudi.

Baca juga: Arab Saudi Buka Wilayah Udara untuk Semua Maskapai Penerbangan, Sinyal Normalisasi dengan Israel?

“Dan memfasilitasi kemampuan kerajaan (Arab Saudi) untuk mendapatkan kemampuan yang diperlukan untuk mempertahankan rakyat dan wilayahnya dari ancaman eksternal,” bunyi pernyataan bersama tersebut, sebagaimana dilansir Reuters, Sabtu (16/7/2022).

Teheran dan Riyadh memutus hubungan pada 2016 karena masing-masing mendukung pihak yang berlawanan dalam perang proksi di berbagai wilayah, dari Yaman, Suriah, dan sejumlah tempat lain.

Arab Saudi dan AS menggarisbawahi perlunya untuk lebih mencegah campur tangan Iran dalam urusan internal negara lain serta dukungan mereka untuk proksi bersenjata.

Baca juga: Arab Saudi Pakai Teknologi Terbaru untuk Pantau Haji 2022, Ini Bentuknya

“Dan upayanya untuk mengacaukan keamanan dan stabilitas kawasan,” sambung pernyataan itu.

Kedua belah pihak menekankan pentingnya menjaga arus perdagangan bebas melalui jalur perairan internasional yang strategis seperti Bab al-Mandab dan Selat Hormuz.

Pada 2015, Iran menandatangani pakta dengan enam negara besar untuk membatasi program nuklirnya dengan imbalan keringanan sanksi ekonomi.

Baca juga: Pemerintah RI Selamatkan WNI dari Hukuman Mati di Arab Saudi

Pada 2018, Presiden AS kala itu, Donald Trump, secara sepihak menarik Washington keluar dari pakta tersebut.

Trump kala itu beralsan, pakta tersebut tidaklah cukup untuk mencegah Iran mengembangkan senjata nuklir.

Sejak saat itu, Iran langsung meningkatkan beberapa kegiatan nuklir.

Sejak Biden terpilih jadi Presiden AS, upaya untuk menghidupkan kembali kesepakatan tersebut terus dilakukan, namun berjalan sangat alot.

Baca juga: Tak Ada Normalisasi Arab Saudi-Israel dalam Lawatan Biden

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Internasional
China Kuasai Terumbu Karang Dekat Pangkalan Militer Filipina, Ketegangan Memanas

China Kuasai Terumbu Karang Dekat Pangkalan Militer Filipina, Ketegangan Memanas

Global
9 Orang Tewas akibat Mobil Tabrak Kerumunan di Kanada

9 Orang Tewas akibat Mobil Tabrak Kerumunan di Kanada

Global
Hari Ini Israel Serang Gaza, 8 Orang Tewas Termasuk Remaja 17 Tahun

Hari Ini Israel Serang Gaza, 8 Orang Tewas Termasuk Remaja 17 Tahun

Global
Foto Makam Paus Fransiskus Dirilis, Setangkai Mawar Putih di Atas Batu Nisan

Foto Makam Paus Fransiskus Dirilis, Setangkai Mawar Putih di Atas Batu Nisan

Global
Setelah Pemakaman Paus Fransiskus, Konklaf Menjadi Fokus Dunia

Setelah Pemakaman Paus Fransiskus, Konklaf Menjadi Fokus Dunia

Global
Mobil Tabrak Kerumunan di Kanada Tewaskan Beberapa Orang

Mobil Tabrak Kerumunan di Kanada Tewaskan Beberapa Orang

Global
UPDATE Ledakan Pelabuhan Iran: 25 Orang Tewas, 800 Terluka

UPDATE Ledakan Pelabuhan Iran: 25 Orang Tewas, 800 Terluka

Global

Internasional
Usai Bertemu Zelensky di Vatikan, Trump Kritik Keras Serangan Rusia

Usai Bertemu Zelensky di Vatikan, Trump Kritik Keras Serangan Rusia

Global

Internasional

Internasional

Internasional

Internasional

Internasional
Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau