优游国际

Baca berita tanpa iklan.

Pembicaraan Damai Rusia-Ukraina di Turki: Rusia Janji Kurangi Serangan di Kyiv

优游国际.com - 30/03/2022, 07:10 WIB
Tito Hilmawan Reditya

Penulis

Sumber

ISTANBUL, KOMPAS.com - Rusia berjanji pada Selasa (29/3/2022) untuk mengurangi operasi militer di sekitar Kyiv dan kota lain di Ukraina.

Meski begitu, Amerika Serikat memperingatkan ancaman belum berakhir, terutama saat Ukraina mengusulkan untuk mengadopsi status netral sebagai tanda kemajuan dalam negosiasi tatap muka Rusia-Ukraina di Turki.

Dilansir Reuters, pembicaraan berlangsung di sebuah istana Istanbul lebih dari sebulan pasca-serangan terbesar di negara Eropa sejak Perang Dunia II itu.

Baca juga: Rangkuman Hari ke-34 Serangan Rusia ke Ukraina, Negosiator Bertemu di Turki, Ukraina Rebut Kembali Irpin, 1.119 Warga Sipil Tewas

Negosiasi terjadi setelah ribuan orang tewas dan terluka akibat perang, serta memaksa hampir 4 juta orang melarikan diri ke luar negeri dan memukul ekonomi Rusia dengan sanksi.

Invasi Rusia telah dihentikan di sebagian besar front oleh perlawanan keras dari pasukan Ukraina yang telah merebut kembali wilayah, bahkan ketika warga sipil terjebak di kota-kota yang terkepung.

"Sebuah keputusan dibuat untuk secara radikal, dengan margin besar, mengurangi aktivitas militer di arah Kyiv dan Chernihiv," kata Wakil Menteri Pertahanan Rusia Alexander Fomin.

Dia tidak menyebutkan daerah lain dalam area pertempuran sengit, termasuk di sekitar Mariupol di tenggara, Sumy dan Kharkiv di timur serta Kherson dan Mykolaiv di selatan.

Baca juga: Roman Abramovich Dikonfirmasi Berperan dalam Perundingan Rusia-Ukraina, Sejauh Apa Keterlibatannya?

Rusia sendiri telah mulai memindahkan pasukan dalam jumlah yang sangat kecil dari posisi di sekitar Kyiv dalam sebuah langkah yang lebih merupakan reposisi daripada mundur.

"Itu tidak berarti bahwa ancaman terhadap Kyiv sudah berakhir," kata juru bicara John Kirby dalam jumpa pers.

Sementara itu, sebanyak 10 pesawat F-18 AS dan lebih dari 200 tentara dikerahkan ke anggota NATO dan tetangga Rusia, Lithuania.

pasukan AS di Polandia juga "berhubungan" dengan pasukan Ukraina saat menyerahkan senjata.

Baca juga: POPULER GLOBAL: Rusia Tak Masalah Dicoret dari G20 | Aturan Pembatasan Pengeras Suara Masjid Saudi

Rusia masih ngotot menyebut serangannya sebagai "operasi khusus" untuk melucuti senjata dan "mendenazifikasi" Ukraina.

Sementara Barat juga ngotot mengatakan mereka melancarkan invasi tanpa alasan.

Beberapa analis mencatat bahwa janji Rusia mengurangi pertempuran sebagian besar mencakup daerah-daerah di mana negara itu telah kehilangan kekuatan.

Baca juga: Serangan Rusia ke Ukraina Hantam Gedung Pemerintah di Mykolaiv, 7 Tewas, 22 Terluka

Sementara itu Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky mengatakan hanya hasil konkrit dari pembicaraan yang dapat dipercaya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Internasional
China Kuasai Terumbu Karang Dekat Pangkalan Militer Filipina, Ketegangan Memanas

China Kuasai Terumbu Karang Dekat Pangkalan Militer Filipina, Ketegangan Memanas

Global
9 Orang Tewas akibat Mobil Tabrak Kerumunan di Kanada

9 Orang Tewas akibat Mobil Tabrak Kerumunan di Kanada

Global
Hari Ini Israel Serang Gaza, 8 Orang Tewas Termasuk Remaja 17 Tahun

Hari Ini Israel Serang Gaza, 8 Orang Tewas Termasuk Remaja 17 Tahun

Global
Foto Makam Paus Fransiskus Dirilis, Setangkai Mawar Putih di Atas Batu Nisan

Foto Makam Paus Fransiskus Dirilis, Setangkai Mawar Putih di Atas Batu Nisan

Global
Setelah Pemakaman Paus Fransiskus, Konklaf Menjadi Fokus Dunia

Setelah Pemakaman Paus Fransiskus, Konklaf Menjadi Fokus Dunia

Global
Mobil Tabrak Kerumunan di Kanada Tewaskan Beberapa Orang

Mobil Tabrak Kerumunan di Kanada Tewaskan Beberapa Orang

Global
UPDATE Ledakan Pelabuhan Iran: 25 Orang Tewas, 800 Terluka

UPDATE Ledakan Pelabuhan Iran: 25 Orang Tewas, 800 Terluka

Global

Internasional
Usai Bertemu Zelensky di Vatikan, Trump Kritik Keras Serangan Rusia

Usai Bertemu Zelensky di Vatikan, Trump Kritik Keras Serangan Rusia

Global

Internasional

Internasional

Internasional

Internasional

Internasional
Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau