TANGERANG, KOMPAS.com - Jika ingin memasak ikan, hal pertama yang harus diperhatikan adalah bagaimana memilih ikan yang segar. Sebab, kondisi ikan cukup memengaruhi cita rasa dan efek setelah menyantap makanan nantinya.
Menurut Executive Chef Hotel Novotel Tangerang, Chef Salehin, memilih ikan yang segar cukup gampang baik di pasar tradisional maupun di pasar swalayan.
Baca juga: 4 Ciri Ikan Segar, Jangan Salah Pilih
Simak beberapa cara memilih ikan segar berikut ini:
Saat memilih ikan, pertama-tama perhatikanlah warna matanya. Pastikan ikan yang hendak dipilih memiliki warna mata yang bening dan jernih.
"Kalau (warna) matanya itu sudah mulai pudar, itu sudah katarak, itu sudah mulai tingkat kesegarannya menurun," tutur Chef Salehin kepada 优游国际.com di Hotel Novotel Tangerang, Senin (4/3/2024).
Baca juga:
Apabila tidak yakin dengan warna mata ikan, periksalah bagian insangnya. Insang ikan yang segar biasanya berwarna merah.
"Tapi kalau sudah mulai ada getah-getahnya, kemudian insangnya sudah mulai warnanya tidak merah, itu dipastikan ikannya tidak segar," tuturnya.
Baca juga: Resep Ikan Kuah Kuning, Menu Berkuah untuk Musim Hujan
View this post on Instagram