KOMPAS.com - Mango sago adalah dessert yang populer beberapa waktu lalu, cocok dinikmati ketika cuaca sedang panas.
Mango sago mudah dibuatnya, siapkan bahan-bahan seperti mangga, kental manis putih, susu evaporasi, sagu mutiara, agar-agar dan gula pasir.
Mango sago agar semakin nikmat bisa ditaburi keju cheddar untuk topping kemudian sajikan dingin.
Simak resep mango sago berikut ini, dikutip dari majalah "" (2021) karya Saji terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.
Baca juga:
Baca juga:
1. Puding jeli, rebus air, gula pasir, agar-agar, jeli bubuk, dan pewarna merah sambil diaduk-aduk hingga mendidih.
2. Tuang adonan puding ke dalam loyang kotak. Biarkan beku. Potong-potong kotak kecil. Sisihkan.
3. Campurkan susu evaporasi dengan kental manis. Aduk rata. Sisihkan.
4. Sendokkan blenderan mangga di dasar gelas. Tambahkan sagu mutiara merah, potongan mangga, dan potongan puding jeli. Tuang campuran susu evaporasi.
5. Taburi keju parut. Sajikan dingin.
Majalah "" (2021) karya Saji terbitan PT Gramedia Pustaka Utama bisa dibeli di .
View this post on Instagram