KOMPAS.com - Mille crepe cake memiliki berbagai varian rasa, salah satunya red velvet yang terbuat dari buah bit, untuk kreasi bisa dibentuk menjadi kue roll.
Red velvet roll crepe dibuat dengan bahan, bit kukus, cokelat bubuk, tepung protein sedang, maizena, susu cair, telur, mentega tawar, dan gula.
Sementara bahan filling red velvet roll crepe terdiri dari susu cair, cream cheese, gula pasir, mentega tawar, maizena, krim bubuk, pasta vanila.
Simak resep red velvet roll crepe pakai buah bit berikut ini, dikutip dari majalah "" (2017) karya Sedap terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.
Baca juga:
Baca juga:
1. Kulit: campur maizena, tepung terigu, cokelat bubuk, bit, gula pasir, dan garam. Aduk rata. Sisihkan.
2. Campur telur, susu cair, pewarna, dan mentega tawar. Aduk rata.
3. Tuang sedikit-sedikit ke dalam campuran tepung sambil diaduk rata. Buat dadar tipis di wajan antilengket kotak. Sisihkan.
4. Filling: panaskan susu cair. Masukkan cream cheese. Aduk hingga larut. Masukkan gula pasir dan pewarna. Aduk rata. Kentalkan dengan larutan maizena.
Aduk hingga meletup-letup. Matikan api. Tambahkan mentega tawar. Aduk larut. Dinginkan.
5. Kocok lembut adonan filling. Tambahkan sedikit-sedikit krim kocok sambil dikocok rata. Masukkan vanila pasta. Aduk rata.
6. Ambil selembar kulit. Oleskan filling. Gulung. Ambil lagi selembar kulit. Oleskan filling lagi. Letakkan gulungan pertama di ujung crepe yang sudah dioles filling.
Ulang hingga delapan kali gulungan. Dinginkan. Hias dengan krim dan raspberry.
Majalah "" (2017) karya Sedap terbitan PT Gramedia Pustaka Utama bisa dibeli online di .
View this post on Instagram