优游国际

Baca berita tanpa iklan.

Resep Korokke ala Jepang, Kroket Kentang Isi Daging dan Keju

优游国际.com - 16/12/2021, 07:15 WIB
Yuharrani Aisyah

Penulis

Sumber

KOMPAS.com - Kroket khas Perancis menyebar ke penjuru dunia. Selain Indonesia, kroket juga dikenal di Jepang. Orang Jepang menyebutnya korokke.

Bahan utama korokke sama dengan kroket yaitu kentang, kemudian ditambah dengan daging dan bisa juga keju. Daging yang digunakan bentuknya bisa giling, cincang, maupun ham.

Siapkan banyak minyak untuk menggoreng korokke agar hasilnya matang merata dan renyah. Ikuti resep dari berikut.

Baca juga:

Resep korokke ala Jepang

Bahan korokke (6 porsi)

  • 8 buah kentang ukuran sedang, kupas, potong dadu
  • 2 sdt garam
  • 150 gram ham halal, cincang
  • 75 gram keju, potong kecil
  • 1/2 batang daun bawang, iris
  • 1 sdt lada
  • 1 sdm susu
  • 125 gram tepung terigu serbaguna
  • 4 butir telur, kocok
  • 100 gram panko atau tepung roti
  • Minyak goreng secukupnya
  • Kubis sesuai selera, iris tipis
  • Saus tonkatsu secukupnya

Baca juga:

Cara membuat korokke ala Jepang

  1. Rebus air sampai mendidih, masukkan kentang potong. Tambahkan satu sendok teh garam, aduk rata. Tutup panci, masak selama 10-15 menit. Cek keempukan dengan menusukkan garpu ke dalam kentang.
  2. Matikan kompor. Angkat dan tiriskan kentang. Keringkan dengan lap bersih. Pindahkan ke dalam mangkuk besar. Haluskan kentang.
  3. Masukkan ham, keju, daun bawang, garam, lada, dan susu. Campur rata. Bentuk jadi lonjong. Adonan bisa menjadi kira-kira 6 buah korokke.
  4. Letakkan tepung, telur, dan tepung roti pada tiga wadah terpisah.
  5. Baluri korokke dengan tepung, celupkan ke dalam telur, dan lumuri dengan tepung roti. Lakukan sampai adonan habis.
  6. Panaskan minyak goreng sampai suhu 180 derajat celsius. Goreng dua sampai tiga korokke terlebih dahulu sampai kecoklatan. Angkat dan tiriskan. Lanjutkan menggoreng sisa korokke.
  7. Sajikan korokke dengan kubis dan saus tonkatsu.

Baca juga:

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau