KOMPAS.com - Dua orang peserta MasterChef Indonesia dari black team, yaitu Febs dan Olivia, ditantang untuk mendapatkan apron putih dalam episode MasterChef Indonesia, Sabtu (31/7/2021).
Keduanya ditantang untuk membuat molten chocolate cake atau lava cake dalam waktu 60 menit.
Molten chocolate cake merupakan dessert yang terbuat dari campuran tepung, mentega, telur, gula, dan cokelat.
Kue cokelat ini memiliki rasa manis dengan tekstur lembut. Ciri khas utama kue ini akan mengeluarkan cokelat leleh ketika dipotong.
Baca juga: Resep Lava Cake Milo Kukus, Cuma Butuh 5 Bahan Takaran Sendok
Hanya dengan enam bahan sederhana, kamu juga sudah bisa membuat molten chocolate cake di rumah.
Simak resep molten chocolate cake yang dilansir dari berikut ini.
Bahan:
Baca juga: Resep Lava Cake Lumer, Tak Perlu Pakai Oven
Cara membuat molten chocolate cake:
1. Panaskan oven hingga 200 derajat celcius. Olesi enam buah cetakan molten chocolate cake bentuk bulat dan letakkan di atas loyang.
2. Masukkan mentega dan dark chocolate cincang ke dalam mangkuk tahan panas dan taruh mangkuk di atas panci berisi air panas (atau sebagai alternatif masukkan ke dalam microwave dan lelehkan dalam 30 detik dengan suhu rendah) aduk hingga rata.
Sisihkan hingga agak dingin selama 15 menit.
Baca juga: Cara Membuat Corn Bread yang Dibuat Wynne MasterChef, Dipuji Juri
3. Campurkan gula halus berwarna cokelat muda, telur satu per satu, ekstrak vanila, dan tepung terigu menggunakan mixer. Masukkan adonan ke dalam cetakan pinggan tahan panas.
4. Kamu dapat memasukkan adonan molten chocolate cake ke dalam lemari es atau freezer sampai siap dipanggang.
Bisa juga langsung dipanggang selama 10-12 menit dengan suhu 180-200 derajat Celcius sampai bagian atasnya keras saat disentuh tetapi bagian tengahnya masih terasa lembut.
5. Keluarkan molten chocolate cake dari cetakan dengan dengan hati-hati dan taruh di piring saji. Sajikan molten chocolate cake bersama krim.
Baca juga: Resep Brownies Cokelat Yoghurt ala Rumahan, Teksturnya Lembut
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.