JAKARTA, KOMPAS.com - Mama muda tidak usah pusing memikirkan MPASI apa yang cocok untuk bayi.
Menurut Ketua Umum Asosiasi Ibu Menyusui Indonesia (AIMI) Nia Umar, untuk saat ini mempersiakan MPASI untuk buah hati bukan sesuatu yang ribet.
MPASI adalah makanan pendamping ASI yang biasanya diberikan kepada bayi berusia 6 bulan ke atas.
Baca juga: Resep Tim Saring Ikan Teri, Cocok untuk MPASI Si Kecil
MPASI sebaiknya berasal makanan keluarga yang mengandung gizi seimbang dan terbuat dari bahan lokal.
MPASI harus mengandung karbohidrat, protein hewani, protein nabati, vitamin, mineral, dan lemak dalam kadar yang cukup.
“Jadi MPASI yang disarankan adalah makanan keluarganya apa ya itu yang disarankan, misalkan makan soto nah itu juga bisa dijadikan MPASI dan diberikan pada bayinya,” papar Nia kepada 优游国际.com, Kamis (2/7/2020).
Untuk membuat MPASI dari soto, pisahkan bahan soto yang sudah matang sebelum dicampur dengan gula, garam, maupun msg.
Isian soto seperti telur, ayam, dan lainnya disaring dan dihaluskan, lalu bisa disajikan langsung.
Selain nilai gizi, tekstur dari makanan juga wajib diperhatikan. MPASI untuk bayi berusia 6 bulan lebih baik dihaluskan dan disaring dengan saringan kawat. Sehingga teksturnya lembek dan padat.
Untuk bayi berusia 9 bulan, MPASI dicincang halus. Teksturnya tidak terlalu lembut dan tidak seperti bubur.
“Proses penyaringan itu penting supaya kita mendapat teksturnya. Jadi penting memperhatikan jika makanan di sendoknya dibalik tapi tidak mudah jatuh, jadi padat teksturnya itu yang bagus untuk bayi usia 6 bulan ke atas," jelas Nia.
Umumnya pada saat umur satu tahun, anak sudah bisa makan nasi biasa.
Namun, kalau anak berusia satu tahun belum bisa makan nasi putih biasa, mungkin ada yang terlewat dari proses transisinya.
Selain tekstur, perhatikan juga variasinya. Jangan monoton, misalnya makanan yang berkuah terus, coba ganti dengan nasi ayam yang sudah disaring dan dihaluskan.
“Nah, kalau sampai dia makan harus pakai kuah, itu juga mungkin variasinya kurang, misal masak pakai nasi boleh dicampur cap jay, asal tidak dicampur dengan bumbu-bumbu seperti cabai, gula, garam, msg,” jelas Nia.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.