KOMPAS.com - Pemerintah melalui Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbud Ristek) menyediakan program Kartu Indonesia Pintar Kuliah (KIP Kuliah) tahun 2023.
Program KIP Kuliah 2023 ini bertujuan meningkatkan perluasan akses dan kesempatan belajar di perguruan tinggi bagi mahasiswa yang berasal dari keluarga tidak mampu secara ekonomi.
Pada tahun 2023, Universitas Gadjah Mada (UGM) merima kuota penerima KIP Kuliah dari pemerintah sebanyak 1.006 mahasiswa.
Berkaitan dengan program KIP Kuliah 2023, UGM melalui Direktorat Kemahasiswaan membuka pendaftaran KIP Kuliah 2023 kepada mahasiswa baru UGM angkatan 2023 dengan kriteria sebagai berikut:
Baca juga: SKTP Terbit tapi Tunjangan Profesi Guru Belum Cair? Ini Penjelasan Puslapdik
1. Mahasiswa terdaftar pada angkatan tahun 2023 yang lulus SMA/SMK sederajat pada tahun 2023, 2022, dan 2021.
2. Belum pernah mendapat bantuan KIP Kuliah pada tahun sebelumnya.
3. Tidak ditetapkan sebagai penerima bantuan KIP Kuliah pada perguruan tinggi lain pada tahun 2023 dan/atau tahun sebelumnya.
4. Pemegang atau pemilik Kartu Indonesia Pintar (KIP) Pendidikan Menengah.
5. Masuk dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) atau menerima program bantuan sosial yang ditetapkan oleh Kementerian Sosial seperti:
6. Masuk dalam kelompok masyarakat miskin/rentan miskin maksimal pada desil 3 Data Pensasaran Percepatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem (P3KE) yang ditetapkan Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan.
7. Berasal dari panti sosial/panti asuhan.
8. Berasal dari keluarga tidak mampu yang memiliki pendapatan kotor gabungan orangtua/wali paling banyak Rp 4.000.000 per bulan atau jika dibagi jumlah anggota keluarga paling banyak Rp 750.000 per bulan.
Baca juga: Sepanjang Januari-Agustus 2023, UGM Tambah 50 Guru Besar Baru
9. Terdaftar aktif akademik pada Program Studi terakreditasi.
10. Mendapat rekomendasi dari Fakultas.
Mahasiswa baru UGM 2023 yang akan mendaftar KIP Kuliah 2023 perlu menyiapkan syarat berkas pengajuan sebagai berikut:
Pendaftaran mulai hari Selasa, Tanggal 22 Agustus 2023 hingga Senin 28 Agustus 2023 pukul 16.00 WIB.
Baca juga: Cerita Paskibraka Lilly Wenda, Awalnya Bukan Pembawa Baki Bendera
Selanjutnya, seleksi calon penerima KIP Kuliah UGM angkatan 2023 akan dilaksanakan berdasarkan Pedoman yang ditetapkan Pusat Layanan Pembiayaan Pendidikan (Puslapdik) Kemdikbud Ristek.
Informasi lengkap bisa dibaca di laman https://ditmawa.ugm.ac.id/.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.