优游国际

Baca berita tanpa iklan.

Fikri/Bagas: Sangat Disayangkan, Kami Sering "Mati" Sendiri...

优游国际.com - 15/02/2024, 18:21 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

KOMPAS.com - Ganda putra Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, mengakui sering "mati" sendiri saat kalah dari wakil Korea Selatan, Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae, pada laga Badminton Asia Team Championships (BATC) atau Kejuaraan Bulu Tangkis Beregu Asia 2024.

Fikri/Bagas kalah dari Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae dalam dua gim langsung dengan skor 24-26 dan 20-22 di Lapangan 1 Setia City Convention Center, Shah Alam, Selangor, Malaysia, Kamis (15/2/2024) WIB.

Setelah laga, Fikri/Bagas mengatakan lawan tampil lebih rapi dan mengakui sering "mati" sendiri.

"Sangat disayangkan. Sebetulnya baik di gim pertama maupun kedua, kami sudah bisa memimpin, tetapi  justru di poin-poin kritis sangat disayangkan kami malah mati sendiri," kata Bagas dalam keterangan dari PBSI.

Baca juga: Hasil BATC 2024: Leo/Daniel Kalah, Indonesia 2-2 Korea Selatan

Bagas pun meminta maaf karena belum berhasil menyumbangkan bagi Indonesia saat melawan Korea.

"Tadi kami sudah berusaha dan sudah berjuang dengan berbagai cara. Kami berupaya untuk bisa menang dan menyumbang angka, tetapi belum berhasil," kata Bagas.

"Semoga di pertandingan selanjutnya kami bisa menang. Kami meminta maaf karena belum mampu menyumbangkan angka," tuturnya.

"Menurut kami, permainan tadi sudah bagus. Perolehan angka dari awal berjalan ketat dan ramai. Kami berusaha mencari celah, tetapi permainan lawan memang sangat rapi," ujarnya.

Muhammad Shohibul Fikri pun mengungkap hal yang sama. Dia menyayangkan tampil bermain terburu-buru.

Baca juga: Kunci Chico Taklukkan Pertahanan Kuat dan Alot Wakil Korea Selatan

"Tadi saat terjadi setting di gim pertama dan kedua, kami justru bermain terburu-buru. Dampaknya jadi mati sendiri. Selain itu, harus diakui permainan lawan memang begitu bagus," kata Fikri.

"Lawan bermain sangat baik dan rapi sekali. Itu yang membuat kami malah jadi mati sendiri karena untuk mematikan lawan begitu susah," ucapnya.

"Cuma ending-nya kami tetap kecewa karena tidak bisa memetik kemenangan. Pada awalnya kami bisa unggul, malah di akhir kalah," tutur Fikri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Liga Spanyol

Liga Indonesia

Liga Indonesia

Liga Spanyol

Liga Indonesia

Timnas Indonesia

Liga Indonesia

Liga Spanyol

Liga Inggris
Surabaya Marathon, Simbol Gaya Hidup Sehat dan Sports Tourism Kota Pahlawan

Surabaya Marathon, Simbol Gaya Hidup Sehat dan Sports Tourism Kota Pahlawan

Sports

Liga Inggris

Liga Inggris

Liga Spanyol

Liga Inggris
KOI Umumkan Anggota Baru Asosiasi American Football Indonesia

KOI Umumkan Anggota Baru Asosiasi American Football Indonesia

Sports
Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau