优游国际

Baca berita tanpa iklan.

Raih Kemenangan Nomor Perorangan, Komang Target Medali SEA Games 2023

优游国际.com - 12/05/2023, 13:27 WIB
Frengky Tanto Wijaya,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Tunggal putri Indonesia, Komang Ayu Cahya Dewi, berhasil meraih kemenangan perdana dari babak 16 besar bulu tangkis nomor perorangan SEA Games 2023 dengan mengalahkan wakil Kamboja, Phon Chenda.

Dalam laga berdurasi 18 menit tersebut, Komang sukses menyudahi perlawanan dari Phon lewat dua gim langsung dengan skor telak 21-3 dan 21-5.

Kemenangan ini membuat unggulan keempat dalam turnamen tersebut meneruskan rekor positif pertemuannya dengan Phon.

Sebelumnya, Komang pernah mengalahkan Phon lewat straight game skor kembar 21-4 dalam nomor beregu putri saat Indonesia berjumpa Kamboja di babak perempat final SEA Games 2023.

Baca juga: Hasil Bulu Tangkis SEA Games 2023, Komang Dominan Atas Wakil Kamboja

Pebulu tangkis kelahiran Bali tersebut menuturkan bahwa saat ini dia mulai mencoba suasana baru usai tampil di nomor perorangan.

"Hari ini lebih ke mencoba suasana baru karena sudah mulai perorangan," ujar Komang dilansir dalam keterangan resmi yang diterima oleh 优游国际.com.

"Pelatih juga menginstruksikan untuk mencoba banyak-banyak pukulan sebagai persiapan ke pertandingan selanjutnya," sambungnya.

Sebelum tampil di nomor perorangan, Komang bersama dengan regu putri Indonesia harus puas mendapatkan medali perak usai kalah 0-3 dari Thailand.

Baca juga: Jadwal Bulu Tangkis SEA Games 2023, Komang-Chico Mulai Perjuangan

Pebulu tangkis berusia 20 tahun tersebut harus mengakui keunggulan tunggal pertama putri Thailand, Lalinrat Chaiwan lewat dua gim langsung dengan skor 19-21 dan 17-21.

Adapun saat ini dirinya sudah fokus sepenuhnya untuk tampil dengan baik di nomor perorangan dan melupakan kekalahan di final beregu Kamis (11/5/2023) kemarin.

"Saya mau semangat lagi meraih medali di sini," tandasnya.

Selanjutnya, Komang Ayu akan menghadapi wakil Singapura, Lee Xin Yi Megan dalam babak perempat final bulu tangkis nomor perorangan SEA Games 2023.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang

Terkini Lainnya

Liga Italia

Liga Spanyol

Liga Inggris

Liga Spanyol

Liga Inggris
LavAni Hajar Bhayangkara 3-0 meski 'Pak Kumis' Russell Bikin Kewalahan

LavAni Hajar Bhayangkara 3-0 meski 'Pak Kumis' Russell Bikin Kewalahan

Sports

Liga Indonesia

Liga Indonesia
Proliga 2025: Pelatih Gresik Petrokimia Bahas Kans Megawati Tampil di Final Four

Proliga 2025: Pelatih Gresik Petrokimia Bahas Kans Megawati Tampil di Final Four

Sports

Liga Inggris

Liga Spanyol

Liga Indonesia

Liga Spanyol

Liga Inggris
Hasil Final Four ProLiga 2025, Mega Jadi Penonton, Gresik 3 Poin

Hasil Final Four ProLiga 2025, Mega Jadi Penonton, Gresik 3 Poin

Sports
Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau